Buat No Halaman Berbeda Di Ms Word
Word

3 Cara Membuat Nomor Halaman Berbeda Di Word, Simpel!!!

Saat mengerjakan laporan, makalah, skripsi, TA atau tesis, kadang bingung bagaimana cara membuat nomor halaman yang berbeda di Microsoft Word

RajaTips.com ~ Saat mengerjakan laporan, makalah, skripsi, TA atau tesis, kadang kita bingung bagaimana cara membuat nomor halaman yang berbeda di Microsoft Word.

Sebelum masuk ke BAB pertama, biasanya halaman sebelumnya (daftar isi, kata pengantar, halaman sampul) harus diawali dengan angka romawi (i,ii,iii).

Namun saat itu diterapkan, akan berpengaruh terhadap semua halaman yang ada.

Jadi, yang harusnya dimulai dari angka 1 malah ikutan jadi romawi.

Cara Membuat Nomor Halaman Berbeda Di Word

Untuk mengatasi hal semacam itu, sebenarnya kita punya 3 pilihan.

Terserah mau pakai yang mana. Yang jelas selama itu tidak melanggar aturan pembuatan laporan, skripsi/tesis dan lebih mudah untuk dilakukan, maka silahkan pilih metode tersebut.

Saya juga akan menyertakan video tutorial dibawah jika kalian bingung dengan instruksi dalam bentuk tulisan.

Berikut 3 solusi jika nomor di halaman Microsoft Word harus berbeda (ada angka dan ada romawi) :

1. Memisahkan Dokumen Per Folder

Jika kalian tidak suka ribet dan pengin serba mudah, mungkin metode yang pertama ini akan lebih cocok.

Sebab, kita hanya perlu memisahkan dokumen berdasarkan sub BAB.

Jadi misalnya laporan saya terdiri dari :

  1. Halaman Depan (Logo, Sampul, Judul, Kata Pengantar Dll)
  2. BAB I Pendahuluan
  3. BAB II Tinjauan Pustaka
  4. BAB III Tinjauan Umum
  5. BAB IV Pembahasan
  6. BAB V Penutup
  7. Daftar Pustaka

Maka yang harus kita lakukan adalah membuat foldernya masing-masing, begini contohnya :

Create Folders
Create Folders

Kemudian buatlah laporan per-BAB (secara terpisah) dan masukkan ke dalam tiap folder tersebut.

Jadi antara BAB 1 dan BAB 2 itu nggak digabung, begitupun antara BAB 1 dengan halaman depan juga tidak digabung, dan seterusnya.

Nanti hasil print out baru digabung jadi satu.

6 Cara Ampuh Agar Tidak Ketahuan Copy Paste Di Ms Word

Bahkan jika instansi anda menuntut banyak aturan, seperti yang saya alami dulu, yakni awal BAB 1 nomor halamannya harus di bawah, tapi isi BAB 1 harus di pojok kanan atas.

Jika begini, maka antara isi dan awalan BAB juga harus dipisah.

Core And Content
Core And Content

Dengan melakukan metode ini, pengaturan yang kita lakukan di BAB 1 (misalnya) tidak akan mempengaruhi BAB 2 karena sudah beda dokumen.

Untuk menambahkan nomor halaman di Microsoft Word, ikuti langkah berikut :

  • Masuk ke tab menu Insert ⇒ Page Number ⇒ Pilih letaknya dimana, apakah diatas halaman (Top Of Page) atau bawah kertas (Bottom Of Page) ⇒ Lalu pilih model/desain/letak nomor halamannya
Insert Page Numbering
Insert Page Numbering
  • Jika ingin memulai dari nomor tertentu sesuai kehendak kita, atau ingin nomor halamannya bukan angka (1,2,3) tapi huruf (a,b,c), maka caranya mirip seperti diatas. Yaitu masuk ke menu Insert ⇒ Page Number ⇒ tapi kali ini kita pilih Format Page Number
Cara Membuat Nomor Berbeda Di Word
Format Page Numbers
  • Ganti Number Format sesuai kebutuhan kalian, dan klik pada opsi Start At untuk mengatur mulai dari nomor berapa awal penomoran-nya
Page Number Format
Page Number Format

2. Menggabungkan Dokumen

Mungkin ada beberapa instansi (sekolah, kantor, kampus) yang melarang pemisahan dokumen seperti diatas, makanya saya membuat metode yang kedua dan ketiga.

Untuk metode yang kedua masih nyambung dengan diatas, yakni menggabungkan seluruh dokumen tersebut menjadi satu.

Tapi untuk melakukan penggabungan, pastikan kalian sudah tidak merevisi laporan, makalah/skripsinya, atau dalam kata lain sudah final dan siap print.

Berikut langkah-langkahnya :

Choose Merge File Option
Merge Files
  • Klik Gabungkan PDF
Merge Files
Merge PDF Files
  • Jangan di download terlebih dahulu, kita pilih menu PDF Ke Word untuk mengembalikan dokumen seperti semula (dalam bentuk Ms Word)
Convert Document
Convert PDF To Word
  • Pilih Konversikan Ke Word dan klik Pilih Opsi
Choose Convert To Word
Convert To Word
  • Terakhir, klik Unduh dan cek dokumen yang telah digabungkan tersebut
Download Merged File
Download Result

7 Cara Mengetahui Copy Paste Di Word Terbukti 100% Ampuh

3. Membuat Nomor Halaman Berbeda Dengan Break Page

Tapi buat kalian yang bener-bener penasaran untuk tetap berada 1 dokumen saja dan ingin lebih perfeksionis, saya pun masih punya solusi yang ke-3.

Sebelum melakukan langkah-langkahnya, pastikan belum ada penomoran yang dibuat sama sekali.

Saya anggap kalian sudah selesai mengerjakan laporan, skripsi, tesis/makalahnya, tinggal memberi nomornya saja.

Belum selesai juga nggak apa-apa sih, asal kalian nggak ribet.

Berikut alternatif cara memberi nomor halaman yang berbeda di Microsoft Word :

  • Buatlah penomoran halaman seperti biasa untuk awalan. Misal dokumen saya ada 5 halaman [kata pengantar (1), daftar isi (2) dan BAB 1 (3,4,5)], nah untuk kata pengantar & daftar isi saya ingin nomor halamannya adalah i dan ii, sedangkan BAB 1 adalah no 1,2 dan 3
  • Maka kita buat penomoran untuk kata pengantar dan daftar isinya dulu (lihat langkah-langkahnya pada no 1 diatas). Nah untuk BAB 1 kita urus nanti, biarkan apa adanya dulu
  • Jika sudah, sekarang kita menuju ke halaman dimana BAB 1 dimulai (pergantian nomor halaman)
  • Nah disitu kan otomatis nomor halamannya masih ngikut yang diatas (halaman ke-iii), nah sekarang kita ubah agar mulai lagi dari angka 1 (format dan letak yang berbeda)
Page Number Still Linked
Page Number Still Linked
  • Pertama klik dulu pada halaman yang akan dimulai penomoran baru. Taruh kursornya di sebelum awal tulisan, jangan di tengah-tengah ntar malah kepotong 🤣
  • Masuk ke tab menu Layout ⇒ Breaks ⇒ Next Page
Create Page Break
Create Page Break
  • Klik 2x pada bawah atau atas halaman BAB 1 tersebut (halaman yang akan dibuat penomoran berbeda) sampai muncul menu yang baru, yaitu Design
Click 2x On Header Or Footer
Click 2x On Header Or Footer
  • Masuk ke tab menu Design tersebut, lalu nonaktifkan opsi Link To Previous
Cara Memberi Nomor Halaman Berbeda Di Word
Memberi Nomor Halaman Berbeda Di Word
  • Masih di tab Design, sekarang kalian klik menu Page Number dan pilih mana jenis & letak penomoran yang kaliah butuhkan (cek langkah-langkahnya di no 1), pilih juga format yang berbeda untuk membuktikan (misal yang tadinya 1,2,3 jadi a,b,c)
  • Dan selamat, kini halaman Word sudah berbeda format-nya 😃

Video Tutorial

Jika masih bingung, silahkan lihat video panduan berikut ini untuk lebih jelasnya :

Cara Dapatkan Aplikasi Microsoft Office Gratis (Resmi)

Nah sob, itu dia cara membuat penomoran berbeda di Microsoft Office Word yang simpel dan mudah diterapkan, semoga membantu.

Posted by
Balkis Anton Nurohman

Allohumma Sholli ‘Alaa Muhammad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *